Upacara Hari Lahir Pancasila dan Pembukaan Bulan Bakti Karangtaruna Tahun 2024

Upacara Hari Lahir Pancasila dan Pembukaan Bulan Bakti Karangtaruna Tahun 2024

Kutaliman, Kedungbanteng - Telah diselengggarakan Upacara Hari Lahir Pancasila dan Pembukaan Bulan Bakti Karangtaruna (BBKT) Tahun 2024 di Lapangan Desa Kutaliman pada hari Sabtu, 1 Juni 2024. Bertindak sebagai Inspektur Upacara Bapak Bawuk Puji Santosa, S.E., S.H., M.Si., Ak selaku Sekretaris Dinas Sosial dan Pemberdayaan Masyarakat Kabupaten Banyumas.

Upacara tersebut dihadiri oleh Forkompincam Kedungbanteng, Kepala KUA Kedungbanteng, Kepala Puskesmas Kedungbanteng, Korwilcam Dindik Kedungbanteng, Koordinator PLKB dan Dinas Pertanian Kedungbanteng, Para Staf Kecamatan Kedungbanteng, Para Kepala Desa Kecamatan Kedungbanteng serta Para Ketua Organisasi Masyarakat Kecamatan Kedungbanteng. Untuk petugas upacara yaitu perwakilan dari anggota karangtaruna dan peserta upacara terdiri dari Pemuda Pancasila, Satkoryon Banser dan Para Anggota Karangtaruna Se - Kabupaten Banyumas.

Adapun serangkaian upacara mulai dari penghormatan kepada Inspektur Upacara, Pengibaran Bendera Sang Merah Putih dengan diiringi lagu Indonesia Raya, Pidato Inspektur Upacara yang berisi tentang ajakan untuk dapat mengamalkan nilai - nilai Pancasila dalam kehidupan sehari - hari serta ajakan untuk selalu mengingat tentang sejarah dari Pancasila hingga Pemukulan Gong tanda dibukanya BBKT Tahun 2024 oleh Inspektur Upacara dengan didampingi oleh Forkompincam Kedungbanteng. Upacara tersebut berlangsung dengan khidmat mulai pukul 10.00 WIB hingga pukul 11.00 WIB.

 

 

(Footage: Qatrunada Alifa/Kedungbanteng)

Related Posts

Komentar